• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Cobain Konde Cik Puan yang Punya Citarasa Khas Talas

    Konde Cik Puan khas Riau (Dok. dictio.id)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Kuliner tradisional di Provinsi Riau banyak dan beragam wujudnya. Yang bisa menjadi rekomendasi jika berkunjung ke sini, yakni Konde Cik Puan. Unik bukan?

    Konde Cik Puan terbuat dari bahan utama talas. Cara memasaknya, dengan cara mengukus talas yang sudah dihaluskan.

    Tak hanya itu, adonan talas tadi juga dicampur dengan bahan tambahan seperti tepung kanji, garam dan bumbu penyedap lainnya, kemudian diaduk menggunakan tangan.

    BACA JUGA:

    Kuliner Putri Mandi Beneran Enak Lho..

    Sama-sama Menggoyang Lidah, Mau Pilih Heci Atau Lolia?

    Mi Bengkalis Penggugah Selera, Ada Campuran 4T Lho..

    Setelah adonan jadi, adonan diletakkan di dalam mangkuk dan ditambahkan dengan kacang hijau lalu di kukus hingga matang dan siap disajikan.

    Rasanya, jangan ditanya lagi. Sudah tentu nikmat lembut dan bercitarasa tinggi. Dicoba ya!