Pantai Teluk Rhu, Nikmati Deburan Ombak Ditemani Hangatnya Api Unggun
BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Teluk Rhu merupakan salah satu desa yang berada di Sub-Distrik Rupat Utara, Distrik Bengkalis, di Kabupaten Bengkalis Riau.
Menikmati embun pagi sambil bermain pasir putih dan air laut, menjadi pilihan utama jika berlibur ke Pantai Teluk Rhu. Iya, sunrise di pantai ini memang tiada duanya.
BACA JUGA:
Pantai Melayu, Suguhi Pesona Sunset Terbaik di Pulau Melayu Batam
Begini Indahnya Pantai Cemaga di Natuna
Pantai Kusik, Liburan Seru di Anambas Tanpa Polusi
Selain itu, menikmati malam dengan bercengkrama bersama sahabat atau keluarga di Pantai Teluk Rhu, juga mempunyai sensasi tersendiri. Apalagi jika kebersamaan itu, ditemani dengan api unggun kecil yang dinyalakan di tepi pantai.
Yang menarik, garis pantai ini terbilang panjang lho, yakni sekitar 13 kilometer, yang membentang dari barat ke timur.
Sehingga, berbagai aktivitas pantai bisa menjadi pilihan, seperti berjalan menyusuri pantai, bersepeda maupun berkuda.
Jika beruntung, di pagi hari dalam keadaan cerah biasanya secara samar-samar terlihat perbukitan di negeri jiran Malaysia. Pasalnya, pantai Rupat Utara ini langsung menghadap ke Selat Malaka.
Ikan Bakar Segar
Bila berminat, wisatawan juga bisa langsung membeli ikan hasil melaut para nelayan untuk membuat kuliner ikan bakar di malam hari.
Biasanya, sekitar pukul 18.00 WIB, para nelayan yang tinggal di kawasan itu sudah pulang dengan membawa ikan-ikan besar yang segar. Keunikan lainnya, dari pantai, wisatawan dapat melihat lalu lalang kapal-kapal besar yang melintas.