• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Gubernur Kepri Dukung Penggunaan Kompor Induksi Bagi UMKM di Karimun

    Gubernur Kepri Ansar Ahmad saat mengecek kompor induksi yang digunakan UMKM di Karimun Kepri (Melayupedia.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM -  Pemerintah Provinsi (Pemprov)  Kepulauan Riau (Kepri) melalui Gubernur Kepri Ansar Ahmad, mendukung penggunaan kompor induksi atau kompor listrik bagi pelaku UMKM.

    Bahkan, Pemprov Kepri juga akan berencana untuk menganggarkan pengadaan kompor induksi dalam membantu pelaku UMKM.

    Hal itu disampaikan oleh Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, usai meresmikan kampung kompor induksi di Karimun, Rabu (27/10/2021) lalu. 

    "Kita upayakan dan anggarkan, bisa di tahun 2022 atau 2023 nanti. Karena untuk sekarang anggaran telah disahkan," ucapnya, Kamis (28/10/2021).

    Gubernur Ansar melihat, penggunaan kompor listrik sangat simple dan mudah untuk dibawa.

    "Karena ini sangat simple, mudah, sederhana. Maka bisa kita dorong nanti untuk membantu UMKM, serta ini juga ramah lingkungan," ujarnya.

    Selain itu, yang juga perlu disiapkan adalah panel-panel listrik untuk pengoperasian kompor listrik tersebut.

    Serta, penggunaan konpor induksi tersebut juga dapat mendukung revolusi hujau di Prvinsi Kepri.

    "Saya kira ini solusi yang sangat bagus untuk menyambut revolusi hijau kita, supaya lingkungan kita tetap baik. Maka kita akan coba nanti," ucapnya.