• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Asam Pedas Ikan Sembilang, Kuliner Segar Bercitarasa Lezat Khas Kepri

    Asam Pedas Ikan Sembilang khas Kepri (Dok. kepripedia.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM -  Asam pedas merupakan menu khas Melayu. Tapi masakan asam pedas khas Kepulauan Riau (Kepri) ini, berbeda dari yang lain. Bahan utama yang digunakan adalah ikan sembilang.

    Ikan sembilag merupakan salah satu jenis ikan, yang banyak terdapat di Kepri. Bentuk tubuh ikan ini mirip dengan ikan lele, hanya saja habitatnya ikan sembilang berada di laut.

    BACA JUGA:

    Nongkrong Sembari Cicip Makanan Tradisional dan Kopi Modern di Pitoe Coffee

    Pinang Paleo, Oleh-oleh Khas Tanjungpinang. Wajib Coba !

    Ikan Hiu Goreng Jadi Kuliner Favorit di Kepri, Gimana Rasanya Ya ?

    Nah, kalau untuk bahan utamanya, sebenarnya bisa juga menggunakan ikan yang lain. Tapi, tentunya akan berbeda ya, bila menggunakan ikan sembilang yang memiliki tekstur lembut dan rasa yang khas.

    Ikan sembilang memiliki citra rasa yang lembut, namun tantangannya, jika kurang pandai memasaknya, bisa terasa amis. Ini adalah ikan kegemaran masyarakat Kepulauan Riau.

    Asam pedas ikan sembilang memiliki citarasa yang segar, dominan rasa pedasnya, tetapi juga ada rasa asamnya, yang tentunya mampu menggoyang lidah. Wajib dicoba ya!