• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Ada Kereta Gurindam di Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah

    Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah Kepri (IST)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah, menjadi salah satu objek wisata yang patut dikunjungi.

    Museum ini sendiri berada di Jalan Ketapang nomor 2, Kemboja, Kota Tanjung Pinang Kepulauan Riau (Kepri).

    Selain terkenal dengan banyaknya wisata alam, Tanjungpinang juga memiliki banyak wisata bersejarah berbau budaya seperti museum ini.

    Di museum ini kamu bisa melihat banyak benda-benda kesenian, serta berbagai aneka ragam budaya yang dimiliki Tanjung Pinang.

    Bahkan, terdapat berbagai jenis keramik kuno yang memiliki sejarah berarti, dipamerkan dalam museum ini.

    Keramik tersebut didapatkan dari wilayah Tanjung Pinang dan sekelilingnya.

    Bekas Gedung SD Pertama

    Gedung yang sekarang digunakan sebagai museum ini, ternyata dulunya adalah sekolah rakyat dan kemudian dilanjutkan untuk difungsikan sebagai sekolah dasar.

    Sejarah mencatat, di Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah inilah awal dari adanya pendidikan di kota Tanjung Pinang itu sendiri.

    Konsep kota lama Tanjungpinang sebagai halaman museum SSBA, yang ikut menceritakan secara utuh sejarah perkembangan Tanjungpinang dalam beberapa sudut pandang.

    Nah, kini, jika kamu ingin berwisata di museum, pengunjung bisa menelusuri heritage kota lama menggunakan bus wisata yang di sebut kereta wisata gurindam.

    Cukup unik, bukan?