• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Yuk Mampir ke Cafe Net 89, Bisa Seruput Kopi Sambil Belajar IT

    Cafe Net 89 di Batam Kepri (Melayupedia.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM – Menjamurnya kafe-kafe di Kota Batam Kepulauan Riau (Kepri), membuat persaingan bisnis semakin ketat. 

    Hal itulah yang menjadi inspirasi Café Net 89, untuk tampil beda memanjakan pelanggannya, dengan cara yang berbeda.

    Café Net 89, yang merupakan dari Kopi Mantan, berkolaborasi dengan PT Simbiotik Multitalenta Indonesia (SMI). Yang merupakan perusahaan minuman kopi dan Ilmu Teknologi (IT).

    BACA JUGA :

    3 Kafe 'Back to Nature' di Batam yang Wajib Dikunjungi

    Aroma Kopi Kapal Tanker Khas Tanjungpinang yang Terus Merebak

    Mau Nonton Bioskop di Batam, Kamu Wajib Pakai Aplikasi Ini

    Nama kafe ini sendiri diambil dari produk e-book, yang merupakan pembuat software robot reading dari SMI, yakni Net 89.

    Berlokasi di kawasan Komplek Batam Square Blok D Nomor 6 Batam Center, kafe ini menghadirkan beragam jenis kopi dengan rasa nusantara yang khas.

    Kolaborasi antara SMI dan Kopi Mantan, membuat kafe ini menyajikan edukasi ke bidang IT. Terlebih mengenalkan ke generasi muda, terhadap produk software e-book.

    General Manager Kopi Mantan, Septhalia Prayogo mengatakan, kolaborasi antara pihaknya dengan Net 89 tersebut terjadi tak terduga. Ide itu datang dari salah seorang rekannya.

    "Sebenarnya (ide) ini dari temen. Jadi pihak Net 89 perlu mengembangkan bisnis yang bisa memadai member mereka. Dengan begitu, kafe ini jadi wadah," ucapnya, Senin (27/9/2021).

    Kafe ini mengusung konsep tongkrongan kekinian, dengan target pasar kaum milenial. Cafe Net 89 memiliki 3 lantai, lengkap juga dengan meeting room VIP. Minuman yang disuguhkan pun bervariasi, ada kopi dan lain sebagainya.

    "Kopi Mantan itu ada filosofinya. Karena namanya mantan itu kita mengajak move on dari kopi kekinian, sebab kebanyakan kopi sekarang ini dicampur susu, jadi itu udah biasa,” katanya.

    Sedangkan harga Arabika,  menjadi andalan dengan harga terjangkau. Harga minuman di kafe tersebut pun terbilang terjangkau. Mulai dari Rp 8.000 hingga Rp 25.000.

    "Kami lebih mengarah ke kopi spesialti. Kami juga ada beberapa makanan ringan untuk bisa dinikmati. Kita buka setiap hari, dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB,” katanya.

    Ditambahkan Ketua Panitia Lokal Net 89, Khairul Anam, semua fasilitas kafe disediakan langsung oleh SMI. 

    Mereka bahkan sudah memiliki 11 cabang di Indonesia. Seperti di Pekanbaru, Medan, Bangka Belitung, Balikpapan, Batam dan daerah lainnya.

    "Jadi tak hanya pengembangan bisnis. Kami bersama Kopi Mantan juga punya upaya memberikan edukasi kepada anak-anak muda, mengenai produk e-book dari Net 89 ini karena memang belum familiar," ujarnya.

    Dia optimis, peluang dalam memberikan sosialisasi dan edukasi terhadap dunia IT lebih besar kepada kaum millenial. Sambil menyeruput kopi, juga dapat ilmu mengenai software e-book.