• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    The Power of Emak-Emak, Hajar Pelaku Penyerangan Ustadz di Masjid Batam

    Masjid Baitusyisyakur di Batam Kepri (Melayupedia.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Penyerangan Ustadz atau pemuka agama, kerap terjadi di masjid-masjid di Indonesia.

    Kali ini terjadi di Masjid Baitusyisyakur Batam Kepulauan Riau (Kepri), pada hari Senin (20/9/2021) siang sekitar pukul 11.00 WIB.

    BACA JUGA:

    Wow..Sabu Asal Malaysia Diedarkan ke Kepri Pakai Kapal Mewah

    Barang Terlarang Ditemukan di Rutan Tanjungbalai Karimun Saat Sidak

    Alex Noerdin, Tuan Rumah Asian Games 2018 hingga Tersangka Dugaan Korupsi

    Seorang pria yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ), menyerang ustadz Abu Syaid Chaniago, yang sedang memberikan ceramah ke ibu-ibu pengajian.

    Dari keterangan sekuriti masjid, Jafar mengatakan, pelaku yang belum diketahui identitasnya, masuk ke halaman masjid dengan berjalan kaki. 

    Pelaku sempat menuju ke arah tempat wudhu, baru masuk ke dalam masjid.

    “Pas masuk itu, baru dia nyerang ustadz yang lagi ceramah,” ujarnya di lokasi kejadian.

    Jafar yang saat itu sedang berada di pos sekuriti masjid, terkejut saat tiba-tiba ibu-ibu pengajian datang bersama pengurus masjid menyerahkan pelaku.

    “Yang nangkap itu ibu-ibu sama pengurus, ibu-ibu yang ngehajar dia (pelaku),” katanya.

    Setelah dibawa ke pos sekuriti, pelaku langsung dibawa ke pos polisi lalu lintas yang tidak jauh dari sana.

    Jafar mengaku, pada saat diamankan oleh pengurus masjid dan ibu-ibu itu, pelaku hanya diam saja tanpa mengeluarkan kata-kata.

    “Pas di pos polisinya dia baru ngomong minta maaf, minta maaf,” ucapnya.

    Jafar mengaku terkejut dengan kejadian itu, karena awalnya dia tidak mengetahui bakal ada kejadian seperti itu.

    Terlebih masjid memang merupakan tempat umum, yang siapa saja bisa masuk.

    “Saya kira awalnya dia ini mau sholat duha, pakainnya juga rapi. Jadi ya nggak ada curiga,” katanya.

    Saat ini, pelaku tengah menjalani pemeriksaan di Polsek Batu Ampar untuk dimintai keterangan.

    Pihak kepolisian juga masih belum bisa dimintai keterangan terkait kasus tersebut