Keren.. Capaian Vaksinasi COVID-19 di Kepri Tertinggi Ketiga Nasional
BATAM, MELAYUPEDIA.COM – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Riau (Kepri), sepertinya harus berbangga diri.
Pasalnya, sosialisasi dan gencarnya vaksinasi COVID-19 ke seluruh kabupaten/kota di Kepri, membuahkan hasil yang memuaskan.
Dari data yang diperoleh, Provinsi Kepri menduduki capaian vaksinasi COVID-19 tertinggi ketiga di tingkat nasional, setelah DKI Jakarta dan Bali. Hingga saat ini, penyuntikan dosis pertama di Kepri, sudah mencapai 78,83 persen.
Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengucapkan terima kasih, kepada semua komponen masyarakat Kepri, yang telah bahu-membahu menyukseskan vaksinasi.
"Keberhasilan ini tentu kerja keras semua pihak. Semua komponen terus bekerja secara maksimal melakukan vaksinasi," katanya, Jumat (17/9/2021).
Dia sangat bersyukur, karena program pemerintah pusat yang dijalankan oleh Pemprov Kepri, mendapat perhatian lebih dari masyarakat. Serta ketersediaan stok vaksin yang lancar dari pusat.
Bahkan ketika Pemprov Kepri meminta tambahan vaksin, pemerintah pusat langsung mengirim vaksin dari Jakarta, sesuai dengan jumlah vial vaksin yang diajukan.
Saat ini, suntikan vaksin per hari di Kepri cukup tinggi. Termasuk target 50.000 suntikan bertepatan dengan HUT ke-19 Kepri, di tanggal 24 September 2021 mendatang.
“Jika program ini berjalan, mudah-mudahan akhir bulan Oktober mendatang, kita bisa menargetkan 100 persen vaksinasi bagi semua masyarakat Kepri,” ucapnya.
Dirjen P2P Kemenkes Maxi Rein Rondunuwun mengapresiasi keberhasilan Kepri. Dia menilai, capaian tersebut memang bukan kerja mudah.
“Capaian vaksinasi Kepri di angka 78 persen saat ini, benar benar sesuatu yang patut dibanggakan. Saya juga menyaksikan langsung, bagaimana masyarakat disini juga sangat antusias mengikuti program vaksinasi,” katanya.
Jika capaian kerja seperti ini bisa dilakukan semua pemerintah daerah di Indonesia, lanjutnya, target 100 persen secara nasional pada akhir tahun ini, bukan tidak mungkin bisa dicapai.