Kasus COVID-19 di Karimun Menurun, Puluhan Pasien Sembuh
BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang ketat diberlakukan, membuat kasus COVID-19 di Kabupaten Karimun Kepulauan Riau (Kepri) menurun.
Kabar baiknya, dalam satu hari ada puluhan pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh.
Meskipun dalam laporan Gugus Tugas COVID-19, angka kasus terkomfirmasi positif ada sebanyak 15 kasus per hari Selasa (24/8/2021).
Kepala Dinas Kesehatan (Dinke Karimun Rachmadi mengatakan, jumlah kasus termasuk juga jumlah BOR rumah sakit berkurang.
"Sudah beberapa hari ini, kita masih zona orange dari penilaian di tingkat Kepri," ungkapnya.
Dia mengatakan, ada sebanyak 48 orang pasien yang dinyatakan sembuh dari COVID-19 dan 1 orang meninggal dunia.
Sementara itu, untuk kasus aktif COVID-19 di Karimun, sebanyak 278 kasus dan tersebar di 12 kecamatan.
Penurunan kasus COVID-19 juga diiringi dengan jumlah pasien di rumah sakit yang semakin berkurang.
Yaitu 21 orang pasien di RSUD Muhammad Sani, 16 orang pasien di RSBT dan 7 orang pasien di RSUD Tanjungbatu.
"Pasien yang dirawat juga telah berkurang, ruang perawatan tidak penuh lagi," katanya.
Rachmadi berharap, tidak ada lagi terjadi lonjakan kasus dan menyebabkan ruangan perawatan rumah sakit penuh.
Dia juga meminta masyarakat untuk tetap menaati anjuran pemerintah, dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes), untuk menekan penyebaran Covid-19.