Cen Sui Lan Kembali Desak Menhub Sediakan Roro Mini untuk Lingga
JAKARTA, MELAYUPEDIA - Anggota DPR RI Fraksi Golkar dari Dapil Kepulauan Riau (Kepri), Cen Sui Lan, kembali menekankan usahanya dalam memperjuangkan permintaan pengadaan kapal Roll on Roll (RoRo) mini untuk Kabupaten Lingga di Provinsi Kepri. Hal ini diutarakan dalam Rapat Kerja (Raker) bersama Kementerian Perhubungan RI.
Raker yang diadakan di ruang Komisi V di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, dengan kehadiran langsung Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, Cen Sui Lan menjelaskan bahwa pada paparan Menteri tadi, terdapat peningkatan anggaran Kementerian Perhubungan di tahun 2024 yang akan dialokasikan untuk konektivitas tol laut dan lainnya pada Rabu (30/8/2023).
Menurut arah kebijakan Rencana Kerja Pemerintah (RKP-KL) Kementerian Perhubungan di tahun 2024, terdapat peningkatan kualitas layanan kesehatan dan pendidikan.
"Saya kembali mengajukan, seperti yang pernah saya lakukan sebelumnya, terkait pengadaan Kapal RoRo mini untuk Kabupaten Lingga," kata Cen.
Ia menjelaskan bahwa kapal RoRo mini ini diperlukan terutama untuk transportasi anak-anak sekolah. Kabupaten Lingga, yang termasuk dalam daerah pemilihannya, terdiri dari gugusan pulau-pulau seperti di kecamatan Senayang dan sekitarnya.
Saat ini, anak-anak sekolah harus menggunakan pompong (kapal kayu) yang rentan terhadap cuaca buruk. Dalam kondisi hujan, mereka kehujanan, dan dalam cuaca panas, mereka kepanasan saat menyeberang laut, yang tentunya memengaruhi proses pendidikan mereka.
"Saya mohon dan tolong diakomodir, karena ini merupakan tanggung jawab saya sebagai wakil rakyat terhadap masyarakat di daerah saya," pintanya.
Cen Sui Lan menegaskan bahwa pengadaan kapal RoRo mini ini sangat penting bagi masyarakat di daerah pemilihannya. Oleh karena itu, ia berharap agar Menteri Perhubungan dapat mempertimbangkan usulan ini dan mengalokasikan dana untuk hal tersebut pada tahun 2024 mendatang.
(*)