• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Longlek, Kue Generasi 60-an khas Natuna yang Diambang Kepunahan

    Kue Longlek khas Natuna Kepri (Dok. kumparan.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Ragam kuliner tradisional dewasa ini makin tergeser. Apalagi banyak inovasi dan brand-brand baru bermuncukan, membuat kuliner tradisional semakin terpinggirkan.

    Salah satunya Longlek, kue generasi era 60-an khas Natuna yang kini sulit didapatkan dan diambang kepunahan.

    BACA JUGA : 

    Ikan Simbok Salai Pengobat Rindu Kampung Halaman di Anambas

    Mirip Papeda, Yuk Cicipi Kelezatan Kepurun Khas Lingga

    Lezatnya Lakse, Mie Berbahan Sagu yang Menggugah Selera

    Kue Longlek, sering juga disebut Lebet atau Lobet dalam bahasa lokal Natuna.

    Hampir punahnya kuliner yang satu ini, membuat penasaran, seperti apa bentuk dan rasa salah satu makanan khas Natuna ini.

    Ciri khas kue Longlek ini ialah, memiliki rasa yang manis dan tekstur yang kenyal.

    Bahan baku utama yang digunakan adalah sagu, kelapa muda dan gula merah.

    Salah satu alasan kue Longlek muncul, karena pada waktu itu Natuna sangat sulit untuk mendapatkan bahan pokok seperti terigu dan beras.

    Transportasi menuju Natuna pun sangat jarang, sehingga makanan pokok masyarakat Natuna adalah sagu yang diolah menjadi berbagai jenis kuliner. Nah, salah satunya, ya Longlek!

    Sayang, makanan khas ini terakhir kali dipamerkan pada ajang lomba kuliner tingkat kecamatan serta di ajang Pekan Expo Natuna 2017. Lalu dijual juga di pameran Kecamatan Pulau Laut pada Funtouristic Festival 2019 lalu.

    Hingga kini, kue ini makin sukit ditemukan. Bahkan, di lapak pedagang di pinggir pantai yang dahulu sangat mudah ditemukan Longlek, kini tak lagi menyediakan kue khas yang manis ini.

    Padahal, Longlek Natuna memiliki nilai sejarah yang menarik, bagi generasi yang pernah tahu dan mencicipi Longlek.

    Terbuat dari bahan alami tanpa mengandung bahan pengawet, kue ini kandungan karbohidratnya yang sangat baik untuk kesehatan.