Gak Lagi Belajar Online, Belajar Tatap Muka di Natuna Segera Dimulai
BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Belajar online menjadi pilihan sistem pembelajaran di tengah pandemi Covid-19.
Namun dalam waktu dekat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna Kepulauan Riau (Kepri), akan kembali memberlakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Sesuai dengan Surat Edaran ( SE) Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna Nomor : 420/626/ DISDIK. DIKDAS/VIII/2021, terkait pembelajaran tatap muka terbatas.
Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Natuna Faisal Hasibuan mengatakan, SE tersebut mengacu pada
Instruksi Menteri Dalam Negeri nomor 32 tahun 2021, khusus untuk daerah level 3 di luar Jawa-Bali.
Yang mana sudah diperbolehkan mengadakan kegiatan PTM, dengan protokol kesehatan ketat, termasuk Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
"SE tersebut sudah kita teruskan kepada Kepala Sekolah/pengelola TK/PAUD, DIKMAS/RA, SD/MI, SMP/MTs dan MA Negeri/swasta se-Kabupaten Natuna," katanya.
Di mana, PTM di Kabupaten Natuna Kepri akan dimulai per tanggal 13 Agustus 2021 mendatang.
Namun ada beberapa persyaratan untuk melaksanakan PTM. Yaitu, menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat, jumlah jam tatap muka jenjang pendidikan PAUD/RA setiap hari 4 jam pelajaran, 1 jam pelajaran 30 menit.
Lalu, jumlah jam tatap muka jenjang pendidikan SD/MI/Paket A setiap hari 5 jam pelajaran, 1 jam pelajaran 35 menit.
"Untuk Jumlah jam tatap muka jenjang pendidikan SMP/MTS/Paket B/MA/Paket C, setiap hari 5 jam pelajaran, 1jam pelajaran 40 menit," ucapnya.