Cen Sui Lan Bakal Bikin Rumah Ibadah di Natuna Terang Benderang
NATUNA, MELAYUPEDIA.COM - Cen Sui Lan dikenal sebagai legislator yang selalu peduli dengan masyarakatnya. Hal itu berlaku untuk seluruh wilayah yang ada di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Cen tak pernah membedakan kabupaten satu dengan lainnya.
Begitu juga dengan hal memberikan bantuan untuk rumah ibadah. Tak hanya untuk umat muslim yang mayoritas, tapi juga berlaku sama untuk umat kristen dan juga buddha.
Seperti saat kunjungannya ke Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), meninjau dan menyalurkan bantuan untuk korban banjir beberapa waktu lalu. Cen juga turut bersilaturahmi ke Vihara Samudra Bhakti.
Saat kunjungan, tercetus oleh Cen untuk membantu lampu penerangan ditempat itu. Ia melihat ada kekurangan yang paling kentara yakni, masih kurangnya lampu penerangan di tempat ibadah tersebut.
“Saya siap bantu penerangan di tempat ini dan semoga bisa segera terwujud,” ungkap Cen Sui Lan.
Cen yakin akan secepatnya merealisasikan lampu penerangan jalan ke Vihara Samudera Bhakti Natuna ini.