Asal-usul Teh Tarik, Tercipta di Tengah Kondisi Kemiskinan
BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Teh tarik ternyata sudah ada sejak lama yaitu setelah Perang Dunia II. Teh tarik tercipta saat banyak orang berada dalam kondisi miskin.
Teh tarik merupakan minuman manis yang terbuat dari seduhan teh dan campuran susu. Tak jauh berbeda dengan Milk Tea yang terkenal dari Taiwan, teh tarik memiliki rasa hampir sama. Namun cara pembuatan keduanya yang agak berbeda.
Teh manis legit ini diciptakan saat banyak orang dalam masa kemiskinan.
Menurut National Librarty Board of Singapore, teh tarik awalnya disajikan orang India beragama Islam yang berimigrasi. Mereka melakukan imigrasi ke Semenanjung Melayu dan bekerja untuk perkebunan karet dan industri pertambangan.
Saat itu mereka mendirikan kios minuman dan menyajikan teh tarik. Masa itu adalah setelah terjadinya Perang Dunia II. Padahal saat masa Perang Dunia II, orang India menyajikan Chai Tea karena daun tehnya mudah ditemui.
BACA JUGA:
Jangan Ketinggalan Sedapnya Siput Isap ala Kepulauan Riau
Manisnya Belebat Kacang, Kue Melayu Berbalut Daun Pisang
Namun setelah Perang Dunia II, daun teh untuk membuat Chai Tea ini sulit didapatkan. Maka itu, para imigran India bereksperimen dengan bahan lain.
Eksperimen yang mereka buat itu adalah teh tarik yang kini jadi salah satu minuman populer. Teh tarik dulunya dibuat dari sisa pengolahan daun teh yang tidak cukup baik, karena saat itu harga daun teh sangat mahal.
Karena kualitasnya yang rendah, daun teh tersebut direbus berulang-ulang hingga tiga jam sampai memiliki cita rasa seperti ekstrak. Selain itu proses pembuatannya mirip seperti 'ditarik' karena teh dituangkan tinggi-tinggi dari satu gelas ke gelas lain.
Meski begitu, ekstraknya menghasilkan cita rasa yang agak pahit untuk dikonsumsi. Karena rasanya yang pahit itu mereka memutuskan membuat minuman baru dengan campuran susu kental manis atau susu evaporasi serta gula.
Dari sinilah cikal bakal teh tarik hadir dan disukai banyak orang.