• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Aplikasi Teknologi BP Batam Wujudkan Iklim Investasi yang Kompetitif 

    IBBOS

    Batam - Kota Batam dikatakan Kepala BP Batam HM Rudi punya beberapa keistimewaan. Hal ini yang menjadikan barometer kemajuan Batam hingga mendapat sematan Kota Industri dan Kota Ramah Investasi.

    Apa saja keistimewaannya? Rudi menyebut 3 hal yang menjadi penentu. "Mampu menampung berbagai industri, adanya infrastruktur yang mendukung, serta berada di jalur perdagangan internasional," paparnya.

    Batam yang memiliki luas pulau 41.500 hektare ini benar-benar dioptimalkan untuk investasi. BP Batam pun menggandeng teknologi untuk mewujudkan iklim investasi yang kompetitif dan adaptif dengan kebutuhan terkini.

    Salah satu aplikasi yang diterapkan dalam investasi ini bernama Indonesia Batam Online Single Submission (IBOSS). "Ini merupakan sistem aplikasi perizinan berbasis elektronik berbasis online single submission di wilayah KPBPB Batam," terangnya.

    Dasar penerapannya, kata Rudi yakni PP nomor 41 tahun 2021 tentang penyelenggaraan kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan.

    Dengan aplikasi ini, para calon investor diyakininya dapat mengurus perizinan dengan baik. Serta kelebihan lain yakni adanya intergrasi data yang digunakan, membuat perizinan semakin terpada dan tak memakan waktu.

    "Julukan Kota Batam yang disandang saat ini adalah penghargaan dan pengakuan bagi semua pihak. Ini adalah momentum yang harus dijaga agar batam semakin maju dan berkembang," pungkas Rudi.