Hardiknas: Kualitas Pendidikan di Karimun Tak Terpengaruh Pandemi Covid
Karimun, Melayupedia.com - Wakil Bupati Karimun, Anwar Hasyim menginginkan peningkatan kualitas dan motivasi dunia pendidikan. Hal itu disampaikan pada momentum peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2022.
Dimana, dunia pendidikan saat ini kembali dapat melaksanakan proses belajar mengajar secara tatap muka setelah meredanya pandemi Covid-19. Sehingga, serangkaian kegiatan belajar mengajar tidak lagi dilakukan secara daring atau online.
"Sebagaimana kita ketahui, dalam dua tahun terakhir ini kita dituntut untuk belajar tidak tatap muka, maka momen Hardiknas ini kita jadikan sebagai motivasi dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Karimun," ujar Anwar.
Baca juga: Kepala BP Batam Gelorakan Semangat Pembangunan di Tanjungpinang
Meskipun selama dua tahun terakhir belajar secara online. Menurut Anwar, kualitas pendidikan di Kabupaten Karimun tidak menurun, hanya teknis proses belajar mengajarnya saja yang terpengaruh.
Juga sesuai dengan harapan Menteri Pendidikan, agar mutu pendidikan memasuki fase belajar secara merdeka.
"Bahwa segala sesuatu programnya sudah berjalan dengan baik. Malah negara kita didalam G20 justru semakin lebih baik, dengan peringkat teratas di dunia," kata Anwar.
Untuk di Karimun, sarana prasarana pendidikan juga sangat mendukung, termasuk perangkat pendidikan seperti guru juga ikut menjadi penentu kualitas pendidikan yang terbaik.
"Ini sudah dibuktikan, karena beberapa kegiatan di tingkat Provinsi Kepri, kita sudah banyak mewakili atas nama Kabupaten Karimun. Hal ini menunjukkan bahwa kita sudah bisa mengikuti irama dari pada program-program Kementerian," ucapnya.