Hasil BAC 2022: Jonatan Christie ke Final
MANILA, MELAYUPEDIA.COM - Jonatan Christie lolos ke final Badminton Asia Championships 2022. Jonatan ke laga puncak usai mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Chico Aura Dwi Wardoyo.
Dalam pertandingan semifinal BAC 2022 di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Sabtu (30/4/2022) siang WIB, Jonatan harus melewati pertarungan tiga gim. Jonatan akhirnya menang 21-9, 18-21, 21-16 setelah berjuang 57 menit.
Jonatan langsung ngebut dengan unggul 7-0 di gim pertama. Beberapa kali smes Jonatan ke arah backhand Chico gagal dikembalikan.
Jonatan memimpin 11-4 saat interval. Lewat permainan yang cepat dan serangan yang tajam, Jonatan terus meraup angka dan unggul 16-8. Jonatan mengunci gim pertama dengan skor 21-9 lewat sambaran di depan net.
Jonatan memulai gim kedua dengan unggul 3-0 atas Chico. Jonatan kemudian melakukan beberapa kesalahan sendiri yang membuat skor menjadi imbang 6-6.
BACA JUGA:
Kejuaraan Asia 2022: Anthony Ginting Usung Misi Bangkit!
Indonesia Kirim 20 Wakil Berlaga di Badminton Asia Championship 2022
Jonatan unggul 11-9 saat interval usai smes Chico menyangkut di net. Namun, Chico mampu mengejar dan berbalik unggul 14-12.
Chico sempat melebarkan keunggulan menjadi 19-14. Chico akhirnya merebut gim kedua dengan skor 21-18 usai smes menyilang Jonatan keluar.
Jonatan sempat unggul 9-3 sebelum Chico mengejar dengan merebut empat poin beruntun. Jonatan unggul 11-7 setelah pengembalian Chico terlalu memanjang ke belakang.
Jonatan terus mempertahankan keunggulan dan menjauh 17-9. Chico sempat merebut empat angka beruntun sebelum terhenti karena pengembaliannya menyangkut di net. Jonatan akhirnya menang 21-16 usai pengembalian Chico meyangkut di net.
Lolos ke final Badminton Asia Championships 2022, Jonatan Christie akan menghadapi pemenang dari laga semifinal antara Lee Zii Jia (Malaysia) dan Weng Hong Yang (China). Sementara Chico Aura Dwi Wardoyo dipastikan meraih medali perunggu.