Bingke Kembang, Kue Cantik yang Manis dengan Aroma Sedap
BATAM, MELAYUPEDIA.COM – Banyak kuliner khas Kepulauan Riau (Kepri), yang bisa menggugah selera. Apalagi menu-menunya mudah ditemukan di berbagai pusat kuliner atau warung di tengah perkampungan.
Dari beragam jenis kuliner di Kepri, ada salah satu kuliner yang wajib dicoba. Nama kulinernya yaitu kue bingke kembang.
Nama kembang disematkan, karena bentuk kuenya seperti bunga (kembang). Warnanya yang mencolok juga, layaknya warna kembang asli, hijau.
Kue dengan rasa manis dan gurih ini, beraroma pandan yang sangat khas. Warna hijau dari olahan daun pandan tersebut, juga menarik perhatian untuk bisa segera dicicipi.
Cemilan ini merupakan makanan khas Tanjungpinang Kepri. Biasanya dihidangkan saat berbuka puasa, atau untuk sarapan pagi dan juga disuguhkan untuk para tamu undangan.
Bingke kembang diolah dengan cara dibakar di atas bara api. Tidak hanya rasa pandan saja, bingke kembang bakar bingke kembang bakar juga bisa diolah dengan citarasa cokelat, pandan dan keju.
Bahan-Bahan bingke kembang, terdiri dari tepung terigu serba guna, gula pasir, santan, telur, garam dan lainnya.