• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    BATC 2022: Tim Putri Indonesia Melaju ke Final

    Pemain ganda Putri Indonesia di BATC 2022 (Foto: dok.PBSI)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Indonesia berhasil lolos ke final Badminton Asia Team Championship (BATC) 2022 di sektor putri setelah tim Jepang mengundurkan diri.

    Tim putri dijadwalkan menghadapi Jepang pada sesi pagi yang dimulai pukul 09.00 WIB. Namun Jepang memutuskan mengundurkan diri.

    "Tim putri Indonesia melaju ke babak final Kejuaraan Asia Beregu 2022 setelah Jepang memutuskan untuk mundur," tulis PBSI dalam akun twitter mereka.

    Dengan keberhasilan lolos ke final, Indonesia kini tinggal menunggu pemenang antara Korea Selatan melawan Malaysia.

    Tim putri sendiri lolos ke babak semifinal dengan status sebagai juara grup. Gregoria Mariska dan kawan-kawan berhasil memenangkan seluruh laga fase grup yang mereka mainkan.

    Indonesia menang 4-1 atas Hong Kong di laga pertama disusul kemenangan telak 5-0 atas Kazakhstan. Dalam duel penentuan status juara grup, Indonesia menang dramatis 3-2 atas Korea Selatan.

    Keberhasilan lolos ke final BATC 2022 membuat Indonesia melakukan lompatan yang lebih jauh dibandingkan keikutsertaan di edisi sebelumnya. Pada BATC 2020, Tim Putri Indonesia terhenti di babak perempat final.

    Performa apik Tim Putri Indonesia di BATC 2022 ini juga membuat mereka sudah dipastikan lolos ke Piala Uber 2022 yang berlangsung di Thailand pada Mei mendatang