Pacu Adrenalin di Cable Ski Batam, Siapa Takut!
BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Kamu pecinta pemacu adrenalin? Jika ya, maka tidak sah rasanya jika tidak mencoba wahana Cable ski di Batam.
Cable ski ini memang terkenal di kalangan wisatawan, baik dalam negeri maupun manca negara.
Ternyata, Cable ski ini memang telah menjadi salah satu tempat wisata olahraga populer yang ada di Batam lho!
Batam Cable Ski Park (BCSK) adalah nama resmi dari arena olahraga tersebut dan sudah beroperasi selama 25 tahun lamanya.
Walaupun sudah seperempat abad, tempat wisata ini tidak pernah sepi pengunjung, terutama dari wisatawan asing.
Sebab, di saat Cable Ski lain sudah mulai mengubah sistem dari manual menjadi digital, Cable Ski Marina tetap konsisten dan menjaga eksistensinya sebagai cable ski pertama di Indonesia dengan cara manual.
Fasilitas Terlengkap
BCSK mempunyai area yang cukup luas dan dikelilingi dengan pepohonan yang sejuk serta jauh dari keramaian.
Kolam untuk cable ski luasnya mencapai 800 meter, dengan kedalaman 1.5 meter.
Tingkat keamanan pun tak kalah lengkap. Semua pengunjung, baik pemula maupun pro, tetap diwajibkan memakai perlengkapan pengamanan, mulai dari life jacket hingga helmet.
Menariknya, permainan ini tidak melihat umur, asalkan memiliki fisik yang kuat, siapapun bisa bermain cable ski. Namun disarankan untuk usia tujuh tahun ke atas.
Untuk menjangkau Cable Ski ini, kamu bisa mengunjungi Marina Waterfront City, Sekupang ya!
Selamat mencoba!