• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Pulau dan Pantai Dedap, Beningnya Laut Sama-Sama Kece

    Kehidupan di bawah laut Pulau Dedap Batam Kepri (Dok. okezone.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Pulau Dedap adalah satu di antara pulau, yang berdekatan dengan Batam yang menjadi objek wisata bersnorkeling.

    Jika memakai jasa snorkeling, pengunjung akan diajak terlebih dulu mampir ke Pulau Abang, karena perlengkapan snorkeling didapatkan di pulau tersebut.

    Selama bersnokeling kapal yang mengantar, akan memperhatikan gerak-gerik kita selama berenang. Bila sudah merasa capai, cukup tiup pluit agar kapal menghampiri.


    Kondisi air di tepian pulau Dedap cukup jernih. Berenang di waktu pagi lebih pas karena matahari belum begitu terik.

    Karang dan ikan-ikan kecil bisa disaksikan, dengan menggunakan kaca mata renang. Sebaiknya menggunakan fins atau kaki renang, mengingat karang cukup tajam bila mengenai kaki.

    Kondisi air di pulau tersebut, masih sangat jernih dengan aneka ikan hias berwarna-warni. Karang-karang yang beragam jenis dan warnanya juga, akan menjadi pemandangan indah saat kamu menyelam atau snorkeling di perairan tersebut.

    Camping Ground Kece

    Pantai Dedap di pulau Dedap merupakan camping ground, yang sangat direkomendasikan buat kamu pencinta alam dan traveling.

    Pantai ini memang primadona tujuan wisata, di daerah sekitar perairan pulau Abang.

    Profil pantai yang luas dan teduh serta berpasir putih dan air laut yang jernih, menjadi daya tarik sendiri.