• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Di Riau, Ada Pasir Pantai Berbisik Lho, Di Sini Tempatnya.. 

    Pulau Beting Aceh di Riau yang mempunyai pasir berbisik (Dok. bengkaliskab.go.id)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Kalau di Yogyakarta memiliki Pasir Berbisik di Gumuk Pasir Parangkusumo, di Riau juga ada lho. Tepatnya di Pulau Beting Aceh, Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis.

    Pulau Beting Aceh ini merupakan salah satu pulau terluar di Indonesia. Posisinya berada di hamparan Selat Malaka.

    BACA JUGA:

    Air Terjun Bunyi, Lokasinya Tersembunyi di Tengah Hutan

    Pantai Tenggayun, Wisata Unik ke Rumah Ikan Milik Nelayan di Riau

    Kepulauan Arwah, Menyimpan Pesona Wisata Bahari di Riau

    Pulau ini adalah pulau kecil unik dengan pasir pantai berbisik, yang berbunyi jika disentuh. Saat air laut surut, pulau yang bersebelahan dengan Pulau Babi itu akan menciptakan daratan pasir seluas lapangan bola.

    Saking indahnya, pengunjung dapat berjalan kaki dari Pulau Beting Aceh ke Pulau Babi melewati pasir putih yang membelah laut.

    Ternyata, pulau tidak berpenghuni tersebut muncul, akibat adanya sedimentasi air laut yang membawa pasir menumpuk hingga menjadi pulau.

    Pulau tersebut memiliki nuansa berwarna putih, dari setiap sudut mata memandang. Yang mana, terpantul hanyalah putihnya pasir yang mengelilingi pulau kecil indah itu. Jika air laut surut, maka akan muncul daratan pasir seluas lapangan sepakbola.

    Luas 4 Hektare

    Dari sejarahnya, pulau ini diperkirakan muncul karena adanya sedimentasi air laut yang membawa pasir menumpuk hingga menjadi sebuah pulau.

    Beting artinya gundukan pasir memanjang, namun karena berlangsung lama akhirnya membentuk sebuah pulau.

    Untuk namanya sendiri, dinamakan Beting Aceh karena pada mulanya tempat ini dihuni oleh masyarakat yang berasal dari Aceh. Cerita terdahulu, pulau ini ditemukan dan ditempati oleh orang dari Aceh.