• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Menuju Taman Laut Prapat Tunggal, Manjakan Mata dengan Pemandangan Rumah Khas Melayu

    Taman Laut Prapat Tunggal di Bengkalis Riau (Dok. potretnews.com)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Menuju Taman Laut Prapat Tunggal, Manjakan Mata dengan Pemandangan Rumah Khas Melayu

    Sudah pernahkah melihat rumah tradisional Melayu di dekat pantai? Jika belum, maka wajib menginjakkan kaki ke Taman Laut Prapat Tunggal.

    Iya, di sini kamu akan menemukan banyak rumah tradisional Melayu yang terbuat dari papan kayu, di sepanjang jalan menuju pantainya.

    Ciri khasnya rumah ini, yakni rumahnya sangat terbuka tanpa pagar dan langsung terintegrasi dengan taman di sekitarnya.

    Ada perkebunan bakau, kelapa sawit, pinang dan lainnya. Halaman rumah khas Melayu ini juga, disusun dengan berbagai bunga dan tanaman lainnya. Apik sekali!

    Pantai ini ada di Desa Meskom, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis Riau.

    Dari pusat Distrik Bengkalis, Taman Laut Prapat Tunggal ini, berjarak sekitar 10 Km dan bisa ditempuh sekitar 30 menit dengan berkendara.

    Taman Laut Prapat Tunggal memiliki panorama tercantik di Kabupaten Bengkalis. Pemandangan alamnya yang asri, dengan latar belakang pepohonan teduh.

    Para wisatawan juga bisa melihat kapal penumpang maupun barang di Selat Bengkali,  menuju perairan Dumai dan Selat Melaka yang selalu berlalu lalang.

    Sore hari jadi waktu yang cocok untuk datang ke Taman Laut Prapat Tunggal, menikmati cantiknya matahari bersembunyi di dalam bumi.

    Selain itu, pengunjung bisa menikmati indahnya pemandangan permukaan laut dan bawah laut.

    Di pantai ini pengunjung bisa menikmati keindahan sunset yang eksotis. Suasana senja yang romantis semakin terdukung, oleh pemandangan sekitar yang menyenangkan.