• Copyright © melayupedia.com
    All Right Reserved.
    By : MPC

    Cuma di Riau, Bukit Pelangi yang Bisa Berubah Warna Kapan Saja

    Rainbow Hills Rumbai di Riau (Dok. diadona.id)

    BATAM, MELAYUPEDIA.COM - Perbukitan yang warnanya bisa berubah-ubah setiap waktu? Iya, tak hanya fenomena alam bukit pelangi Zhangye Danxia kepunyaan China, Painted Hills di Oregon, atau Rainbow Mountain Vinicunca yang ada di Peru, ternyata di Indonesia juga ada lho!

    Adalah Bukit Pelangi, atau Rainbow Hills Rumbai, yang berlokasi di Jalan Kemping, Lembah Sari, Kecamata Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru, Riau. Rainbow Hills ini tepat berada di Danau Kahyangan.

    BACA JUGA:

    Dilarang Sentuh Barang Bersejarah di Museum Sang Nila Utama Riau, Jika Melanggar.. 

    Kokohnya Kelenteng Hoo Ann Kiong Yang Berusia 150 Tahun

    Pantai Kusik, Liburan Seru di Anambas Tanpa Polusi

    Di sini, fenomena alam ini sungguh mampu membuat kita berdecak kagum. Bayangkan, Rainbow Hills menawarkan pemandangan indah, berupa lembah dan bukit kecil dalam nuansa warna cokelat tua, oranye, kuning, hingga merah jambu.

    Kombinasi ini membuat pemandangan yang sangat menarik, apalagi jika dipadukan dengan retakan tanah yang mengering dan langit yang biru saat siang hari.

    Kontur (garis ketinggian) dan warna tanah di perbukitan Rainbow Hills bisa berubah-ubah kapan saja. Objek wisata ini terbilang baru, yakni pada saat salah seorang traveler berkunjung kemari, dan membuatnya viral dengan postingan di media sosial.

    Meski demikian, pada musim hujan, kamu harus waspada jika berkunjung ke sini. Pasalnya, kondisi tanah yang labil ditambah hujan deras dapat berisiko longsor.